mayouries@gmail.com 03315101602

Mantap! Siswa MA Unggulan Nuris Raih Enam Medali dalam Satu Event Lomba

27 Agustus 2022 Mayouries Dibaca 570 kali Prestasi
Mantap! Siswa MA Unggulan Nuris Raih Enam Medali dalam Satu Event Lomba

Giat Berprestasi, Kini Borong Medali Bidang Bahasa Inggris

MA Unggulan Nuris – Siswa MA Unggulan Nuris tak hanya pandai di bidang kitab kuning, mereka juga mumpuni di bidang lain, seperti sains dan bahasa,  terbukti enam siswa MA Unggulan Nuris berhasil meraih juara bidang Olimpiade Bahasa Inggris  tingkat nasional dalam ajang Mathematics and Science Competition (MSC) 2022 yang diselenggarakan oleh Quantum Education Competition (QEC) pada 21 Agustus 2022.

Perlombaan yang berlangsung daring ini diumumkan pada 3 Agustus 2022 panitia penyelenggara Quantum Education Competition (QEC) mengumumkan melalui grup peserta dan media sosial yang mereka miliki, prestasi ini menjadi catatan tambahan prestasi kancah nasional yang fantastis bagi lembaga MA Unggulan Nuris Jember.

(Baca juga: Nuris Borong Juara Olimpiade Bahasa Inggris Se-Eks Keresidenan Besuki di Bondowoso )

Berikut nama siswa yang berhasil meraih medali dalam ajang ini;
1. Annisa Yulya Rahmawati (XI MIPA 2) Meraih Medali Perak
2. Ahmad Ijlal Najihul Amal (XI MIPA 1) Meraih  Medali Perak
3. Raihan Akram Firdaus (X MIPA 1) Meraih Medali Perunggu
4. Nalah Rohmatil Izzah (XI MIPA 1) Meraih Medali Perunggu
5. Rania Putri Alysia (XI MIPA 1) Meraih Medali Perunggu
6. Siti Muthmaninnah R (XI MIPA 1) Meraih Medali Perunggu

“Alhamdulillah saya diberi kesempatan mengharumkan MA Unggulan Nuris untuk kembali menjadi peserta di ajang lomba tingkat nasional ini. Semoga saya berharap ini menjadi awal prestasi yang semakin memacu semangat saya untuk terus berprestasi. Sejak MTs Unggulan Nuris saya memang suka belajar bahasa Inggris. Saya ke depan ingin kuliah ke luar negeri, jadi dengan menguasai bahasa asing ini saya lebih ke peningkatan kualitas kemampuan saya.” Ujar Ijlal salah satu peserta yang berhasil meraih medali perak. [Red.Dev]


Sumber Berita : disarikan dari website pesantrennuris.net

Share :

Komentar

Refresh halaman ini jika komentar tidak tampil