Perempuan Bisa Membawa Perubahan: Resensi Buku "The Alpha Girls Guide"

judul buku : The Alpha Girl’s Guide
penulis : Henry Manampiring
penerbit : Gagas Media
Halaman : 264, 13 x 19 cm
ISBN : 978 - 979 - 780 - 954 - 6
tanggal terbit : 2015
pemikiran mengenal perempuan yang mesti berada dibawah laki- laki dan tidak harus berpendidikan tinggi masih sering melekat di setiap kalangan. bahkan terkadang ada yang mempertanyakan untuk apa perempuan berpendidikan tinggi karena toh yang ujung ujung nya di dapur? atau bahkan ada wejangan jadi perempuan jangan sekolah tinggi tinggi nanti susah nyari cowok nya keburu mider sama kamu . pemikiran tersebutlah yang ditendang oleh henry manampiring dalam buku berjudul The Alpha Girl’s Guide
(Baca juga: Menguasai Hidup dengan Stotisisme: CaraPraktis Menghadapi Tantangan Era Modern )
SINOPSIS
"The Alpha Girl's Guide" adalah buku pengembangan diri yang mengupas tuntas tentang "alpha female," sosok perempuan cerdas, mandiri, berjiwa pemimpin, dan percaya diri yang mampu menginspirasi orang-orang di sekitarnya. Buku ini mengajak perempuan untuk berani menjadi mandiri, memimpin, dan membawa perubahan positif bagi lingkungan mereka.
Lebih dari sekadar teori, buku ini menyajikan tips praktis dan langkah-langkah konkret yang dapat diterapkan perempuan untuk bersinar dan tampil percaya diri dalam setiap keputusan yang mereka ambil. Henry Manampiring juga memberikan panduan bagi remaja perempuan untuk mempersiapkan diri menjadi perempuan cerdas, mandiri, dan berjiwa pemimpin. Motivasi yang disajikan dalam buku ini mendorong perempuan untuk terus meningkatkan nilai diri dan menjadi "alpha girl" yang sesungguhnya.
ANALISIS
Gaya penulisan Henry Manampiring yang ringan, bahasa yang mudah dipahami, dan ilustrasi yang menarik membuat buku ini nyaman dibaca dan tidak membosankan. Penggunaan kutipan inspiratif dari "alpha female" yang sukses di setiap babnya menambah daya tarik dan motivasi buku ini. Buku ini cocok dibaca oleh semua kalangan, terutama remaja perempuan yang sedang mencari jati diri.